Mengantre BLSM Sambil `Pamer` Perhiasan Emas

Bookmark and Share

[VIDEO] Mengantre BLSM Sambil `Pamer` Perhiasan Emas
(Liputan6 TV)
Liputan6.com, Jakarta : Sejumlah warga miskin mengeluh karena tidak menerima dana Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM). Di sisi lain, orang yang dipandang mampu malah menerima bantuan sebagai kompensasi kenaikan harga BBM bersubsidi ini.

Liputan 6 Petang SCTV, Kamis (27/6/2013) memberitakan, warga yang tergolong mampu di Padang, Sumatera Barat, ikut berdesakan di kantor pos untuk mengambil BLSM. Mereka antre dengan mengenakan perhiasan emas, atau bahkan bisa memiliki telepon genggam. Mereka bersama-sama warga miskin mengantre untuk mendapatkan uang Rp 300 ribu.

Sementara di Klaten, Jawa Tengah, perangkat Desa Tanjung, Juwiring, Klaten, Jawa Tengah, sibuk melakukan pengecekan ulang. Sebab diduga bantuan BLSM salah sasaran. Diketahui ada warga yang sudah meninggal atau tergolong mampu masih tercantum dalam daftar penerima BLSM. Sementara, warga yang benar-benar miskin justru tak masuk daftar.

Menanggapi distribusi BLSM yang salah sasaran Menteri Sosial Salim Segaf Al Jufri mengatakan akan melakukan evaluasi. Dia juga menyatakan, masyarakat tak perlu khawatir karena 30 Juni nanti, kartu perlindungan sosial atau KPS untuk mengambil BLSM dan raskin bagi masyarakat miskin akan sepenuhnya terdistribusi bagi 15,5 juta rumah tangga sasaran.

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar